Pinarak, Inilah Pesona 5 Destinasi Wisata Alam Di Bojonegoro

- Reporter

Kamis, 4 Juli 2019 - 16:11

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

< back – next >

2. Texas Wonocolo

Wonocolo atau Teksas Wonocolo adalah sebuah daerah di Kecamatan Kedewan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur yang memiliki penambangan minyak yang masih dikelola dengan cara tradisional.

Lokasi ini berjarak sekitar 60km dari pusat kota Bojonegoro dan berbatasan dengan Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Wonocolo dipilih dan diusulkan sebagai geosite di dalam Petroleum Geoheritage Bojonegoro, karena di tempat ini tersingkap batu-batuan yang mewakili sistem petroleum dan adanya pengambilan minyak tradisional di sumur-sumur tinggalan Belanda zaman dahulu.

Pengambilan minyak tersebut diusahakan dengan tradisional dengan mesin-mesin mobil, menggunakan rig-rig dari kayu jati. Puncak antiklin Wonocolo mempunyai ketinggian kurang lebih 450m di atas permukaan laut, sedangkan pemboran paling dangkal sekitar 200m dari puncak lipatan.

Sehingga ketinggian minyak yang diambil di Wonocolo pada reservoir Wonocolo masih berada di atas permukaan laut.

Hal ini dapat membuktikan bahwa pemboran minyak tradisional di Wonocolo adalah yang paling dangkal di seluruh Indonesia, bahkan dunia. Geosite Wonocolo ini dapat dikembangkan menjadi Wisata Geologi Sumur Tua Wonocolo yang merupakan energi tidak terbarukan.

Kini, lokasi tersebut dikenal dengan sebutan Teksas Wonocolo, selain karena kondisi lingkungannya yang mirip dengan lokasi minyak Texas di Amerika, Teksas sendiri merupakan singkatan dari Tekad Selalu Aman dan Sejahtera.

Teksas Wonocolo kini menjadi lokasi wisata edukasi di Bojonegoro. Terdapat Rumah Singgah yang menjadi learning center tentang minyak dan cara eksploitasi di Wonocolo. Selain itu juga terdapat wisata adventure menggunakan Jeep di seputar kawasan ini. Sumber Disbudpar Kab. Bojonegoro)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

BPTP Jatim dan Pemkab Bojonegoro Lakukan Karakterisasi Durian Lokal di Desa Klino
Bupati Anna Petik Bunga Krisan di Kaki Gunung Pandan
Menilik Kebun Alpukat di Wonocolo, Berukuran Besar Berdaging Tebal
Asyiknya Menikmati Suasana Asri Wisata Agro Park Klumpit
Bupati Anna Reopening Pariwisata di Bojonegoro
Jati Raksasa Berusia 126 Tahun, Berdiri Kokoh di RPH Kaliaren.
Promosi Pinarak Bojonegoro, Disbudpar Tampilkan Tenghul di TMII
Nasi Buwohan Bojonegoro, Kuliner Tempo Dulu Kini Jadi Ikon Baru
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 4 November 2023 - 08:37

Cak Imin Klaim Dapat Dukungan Habib di Solo: Mereka Soroti Pendidikan

Kamis, 10 Februari 2022 - 08:45

Komunitas Petani Muda Bojonegoro Deklarasi Gus Muhaimin Jadi Presiden 2024

Berita Terbaru

Beberapa varietas yang disukai adalah Inpari 32. Para petani menyukai varietas ini karena dinilai memiliki beberapa keunggulan.

Pertanian

Jelang Musim Tanam, Petani Lebih Suka Benih Inpari 32

Minggu, 5 Nov 2023 - 05:06