bojonegorotoday.com – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, mulai melakukan penyuntikan vaksin Covid-19. Misalnya, di Puskesmas Wisma Indah Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro.
Sejumlah tenaga kesehatan (Nakes) di Puskesmas tersebut pun mengikiti vaksin. Sebelumnya, para tenaga kesehatan ini di screening terlebih dahulu. Setelah lolos, baru kemudian para tenaga kesehatan atau medis ini disuntik vaksin.
Kepala Puskesmas Wisma Indah Bojonegoro, dokter Fifin Erliana mengatakan, bahwa pihaknya mendapatkan alokasi sebanyak 145 vaksin. Program vaksinasi ini telah di mulai sejak Kamis (28/01/2021). Sedikitnya 34 tenaga kesehatan telah divaksin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sementara ada 4 nakes belum di vaksin lantaran kondisi kesehatannya belum bagus, sehingga tidak lolos saat di screening,” kata dokter Fifin.
Meski demikian, tenaga kesehatan yang belum lolos sceening itu dapat mendaftar ulang untuk di vaksin setelah kondisi kesehatannya membaik. Semua tenaga kesehatan Puskesmas di Bojonegoro bakal di vaksin, setelah Bupati dan jajaran forkopimda kemarin.
Sementara itu, salah satu tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Bojonegoro, Sucahyono disuntik vaksin Covid-19 setelah lolos screening. Ia mengungkapkan, vaksinasi ini rasanya seperti suntik imunisasi saat masih kecil. Rasanya tidak sakit.
“Jadi, masyarakat Bojonegoro tidak usah takut. Mari kita sukseskan program vaksinasi ini. Seperti dikatakan Bupati Bojonegoro bahwa vaksin sinovac ini aman dan halal,” tutupnya. (may/yud)