Cangkrukan Kamtibmas Presisi, Upaya Polisi di Bojonegoro  Ciptakan Situasi Aman

- Reporter

Rabu, 9 Maret 2022 - 04:04

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO – Kepolisian Resort Bojonegoro bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro gelar Cangkrukan Kamtibmas Presisi di Balai Desa Sidomukti, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro pada Selasa (8/3/2022).

Hal tersebut dalam rangka mendukung 16 program prioritas Kapolri, diantaranya pemantapan kinerja pemeliharaan kamtibmas.

Kapolres Bojonegoro, AKBP Muhammad, SH, SIK, M.Si, Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awanah, Dandim 0813/Bojonegoro, Letkol. Arm. Arif Yudho Purwanto, jajaran Forkopimca Kepohbaru, Kepala RSUD Type D Kepohbaru hadir dalam kegiatan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kemudian, Kepala Desa se Kecamatan Kepohbaru, tokoh agama, tokoh masyarakat Kecamatan Kepohbaru dan Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) Kepohbaru serta tamu undangan lainnya.

Kapolres Bojonegoro menyampaikan, bahwa situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Bojonegoro dari Analisa dan Evaluasi (Anev) Kamtibmas yang dipimpin oleh bapak Kapolda Jatim untuk wilayah Bojonegoro di bulan Januari hingga Februari masih relatif  aman dan kondusif.

Baca Juga :  Awal Ramadhan Ditengah Pandemi, Kapolres Bojonegoro bersama Anggota Berbagi Takjil

“Hal ini tak lepas dari peran serta dan bantuan masyarakat, komunikasi yang baik antara masyarakat dengan aparat Kepolisian, TNI dan Pemerintah Daerah menjadi kunci kesuksesan dalam menjaga situasi Kamtibmas  di Bojonegoro,” ucap Kapolres.

Kapolres menambahkan, untuk saat ini capaian vaksinasi Kabupaten Bojonegoro sudah bagus. Pihaknya mengajak masyarakat yang belum melaksanakan vaksinasi, untuk segera melakukan vaksin.

“Dengan harapan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 maupun varian baru,” kata Kapolres.

Pihaknya juga berpesan kepada jajaran Forkopimcam tetap bersinergi baik dengan tokoh agama, tokoh masyarakat dan BKP saling berkomunikasi.

Polres Bojonegoro memiliki program Matur Pak Kapolres, adanya program ini masyarakat dapat  menyampaikan informasi seputar Kamtibmas maupun permasalahan lainnya kepada pihak Kepolisian.

Baca Juga :  Forkopimda Bojonegoro Dukung Penuh Gerakan Santri Bermasker

”Informasi tersebut tetap kita tindaklanjuti,  untuk nomor yang dihubungi yakni 081333662227,” ujarnya.

Dandim 0813/Bojonegoro, Letkol. Arm. Arif Yudho Purwanto mengatakan, bahwa kehadiran Forkopimda Kabupaten Bojonegoro di setiap wilayah Kecamatan dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

“Dengan sinergitas di jajaran Forkopimda untuk mewujudkan Kabupaten Bojonegoro semakin baik kedepannya dari berbagai sector,” katanya.

Sementara itu, Bupati Bojonegoro, Anna Muawanah menyampaikan progam kerja Pemerintah Kabupaten  Bojonegoro yakni IPM (Indeks Pembangunan Manusia) adalah bagaimana menciptakan kelengkapan Kamtibmas (sosial dan lingkungan).

“Untuk kepala desa diharapkan memiliki terobosan atau inovasi sesuai dengan tugasnya,” kata Bupati.

Kepala Desa (Kades) Sido Mukti, Teguh Santoso mengatakan, adanya Cangkrukan Kamtibmas Presisi dari Polres Bojonegoro dapat memfasilitasi permasalahan yang ada ditingkat desa baik permasalahan sosial maupun permasalahan lainnya.

Baca Juga :  Hari Ke-3 Ops. Bina Kusuma, Polres Bojonegoro Jaring 10 Pelajar Dan 9 Gepeng

“Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi warga masyarakat khususnya warga Desa Sido Mukti. Apa lagi Polres Bojonegoro sudah memiliki program Matur Pak Kapolres yang dapat di akses langsung oleh masyarakat,” ucapnya. (waf/mil)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Mutasi Jajaran Polres Bojonegoro, 1 Kasat dan 2 Kapolsek Berganti
Kapolres Bojonegoro Gelar Ngopi Bareng Bersama Media
Perkuat Sinergitas, Forkopimda Bojonegoro Gelar Cangkrukan Bersama Kamtibmas
Kapolres Bojonegoro Berikan Reward 11 Anggota Berprestasi
Begini Cara Unik Polres Bojonegoro Sosialisasi PPKM Darurat
Polres Bojonegoro Gelar Doa Bersama untuk 53 ABK KRI Nanggala 402 yang Gugur
Kapolres Bojonegoro Beri Penghargaan Kades, Kasun dan Ketua RT
Forkopimda Bojonegoro Dukung Penuh Gerakan Santri Bermasker

Berita Terkait

Sabtu, 4 November 2023 - 08:37

Cak Imin Klaim Dapat Dukungan Habib di Solo: Mereka Soroti Pendidikan

Kamis, 10 Februari 2022 - 08:45

Komunitas Petani Muda Bojonegoro Deklarasi Gus Muhaimin Jadi Presiden 2024

Berita Terbaru

Beberapa varietas yang disukai adalah Inpari 32. Para petani menyukai varietas ini karena dinilai memiliki beberapa keunggulan.

Pertanian

Jelang Musim Tanam, Petani Lebih Suka Benih Inpari 32

Minggu, 5 Nov 2023 - 05:06